Sihar Sitorus Dampingi Sandiaga Uno Beri Bantuan untuk Homestay di Desa Lumban Gaol
BALIGE – Anggota DPR RI Sihar Sitorus menyebut Menparekraf Sandiaga Uno sebagai menteri yang sangat ramah dan merakyat saat kunjungannya di Desa Lumban Gaol dalam peninjauan homestay.
Dalam kunjungannya, Menteri Sandiaga Uno memberikan aneka bantuan bagi homestay yang ada di Desa Lumban Gaol dan Janji Maria.
“Selamat datang kepada Pak menteri yang sangat ramah dan sangat merakyat ini dan membawa kita oleh-oleh berupa bantuan homestay bagi kita di Desa Lumban Gaol dan Janji Maria ini,” ujar Sihar Sitorus, Minggu (26/2/2023).
“Kiranya apa yang diberikan pemerintah menjadi bekal bagi kita untuk meningkatkan kesejahteraan kampung kita. Nah, tahapan-tahapan berikut pasti ada setelah menerima bantuan ini,” sambungnya.
Selanjutnya, ia meminta para stakeholder terkait memenuhi administrasi agar mendapatkan SK dan terdaftar sehingga dapat dipromosikan lebih luas.
“Kita harus minta SK dari Pak Bupati agar in ibis terdaftar dan kita mempromosikannya secara luas. Dan disinilah kita diuji bahwa masyarakat kita ini adalah mudah senyum,” terangnya.
“Saya di komisi XI yang berurusan dengan ekonomi dan perbankan, termasuk juga soal transaksi nontunai. Ini juga perlu kita pelajari supaya kita bisa menjangkau banyak orang luar sekaligus bisa bercerita soal indahnya Danai Toba,” katanya.
Dengan hadirnya sejumlah homestay di kawasan tersebut, ia berharap ekonomi masyarakat meningkat dan pengunjung dapat merasa puas sepulang dari Toba.
“Kita berharap, setiap pengunjung dapat pulang dengan puas dan penuh senyum,” pungkasnya.